-->

Tarmizi Karim Pertegas Maju Jadi Cagub Aceh di Pilkada 2017


Ir H Tarmizi Karim, MSc menyatakan keinginannnya untuk maju sebagai calon gubernur Aceh pada Pilkada 2017.

Keinginannya itu disampaikan Tarmizi Karim secara terbuka kepada ratusan tokoh masyarakat Aceh dalam suatu acara silaturrahmi dan makan malam bersama di kediamannya, Jalan Todak, Lampriet, Banda Aceh, Rabu (27/1/2016) malam.

Salah satu alasan yang menyebabkan dirinya ingin maju dalam Pilkada Aceh tahun 2017 adalah karena ingin memperbaiki tatanan Pemerintahan Aceh ke arah yang lebih baik, apalagi mengingat dirinya punya pengalaman di beberapa daerah sebagai pejabat gubernur.

Untuk mewujudkan harapannya itu, di hadapan tokoh masyarakat Aceh tersebut, Tarmizi Karim mengaku dirinya telah membangun komunikasi secara  intens dengan dua pucuk pimpinan partai nasional di Jakarta, yakni Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono, dan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh.

Ratusan tokoh yang hadir pada acara silaturahmi tersebut berasal dari berbagai kalangan, di antaranya pengurus partai, ulama, para pengusaha, unsur birokrat, ormas, akademisi, mahasiswa, dan para pensiunan dari berbagai instansi pemerintah dan swasta.

Kondisi itu sempat memacetkan arus lalu lintas di kawasan Jalan Todak  selama beberapa jam akibatnya banyaknya mobil yang parkir di sisi kiri kanan bahu jalan.

Ir Tarmizi Karim, MSc lahir di Lhoksukon, Aceh Utara pada 24 Oktober 1956. Selain dikenal sebagai Bupati Aceh Utara, ia juga pernah ditunjuk sebagai Pejabat Gubernur Kalimantan Timur (2008), Pejabat Gubernur Aceh 2012, , dan Pejabat Gubernur Kalimantan Selatan (2015). Sumber: serambi